Polsek Nyalindung Polres Sukabumi Hadiri Kegiatan di Desanya

    Polsek Nyalindung Polres Sukabumi Hadiri Kegiatan di Desanya
    Polsek Nyalindung Polres Sukabumi Hadiri Kegiatan di Desanya

    Sukabumi, 21 Juli 2023 - Pada hari Jum'at, Bhabinkamtibmas Desa Sukamaju AIPDA SUDIRO dan Babinsa SERTU AGUS MUTOLIK menghadiri acara Musyawarah Pembentukan Panitia PHBN tingkat Desa Sukamaju, yang berlangsung di Aula Desa Sukamaju, Kecamatan Nyalindung, Kabupaten Sukabumi.

    Dalam musyawarah tersebut, Bpk HIDAR HIDAYATULLOH terpilih sebagai Ketua Panitia PHBN Tingkat Desa Sukamaju, yang bertanggung jawab untuk menyelenggarakan peringatan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) Ke-78. Acara peringatan akan dilaksanakan dengan dukungan anggaran dari berbagai sumber, antara lain PHBN, CSR SEMEN JAWA, dan Dana Desa sebesar 3%.

    Beberapa kegiatan yang direncanakan dalam rangka peringatan HUT RI Ke-78 di wilayah Desa Sukamaju dan dukungan anggaran masing-masing adalah sebagai berikut:

    1. Kegiatan HUT RI Ke-78 Kegiatan peringatan HUT RI Ke-78 di wilayah Desa Sukamaju akan diselenggarakan dengan anggaran sebesar Rp. 9.210.300, yang berasal dari dana PHBN.

    2. Giat Keagamaan Selain itu, dalam rangka peringatan tersebut, akan diadakan kegiatan keagamaan yang didukung oleh anggaran dari CSR SEMEN JAWA sebesar Rp. 4.000.000.

    3. Kegiatan Karang Taruna Karang Taruna, sebagai salah satu organisasi pemuda di desa, juga akan menyelenggarakan kegiatan yang mendapat dukungan anggaran dari Dana Desa sebesar 3%, dengan total anggaran sebesar Rp. 4.000.000.

    Diharapkan dengan adanya dukungan anggaran dari berbagai pihak tersebut, peringatan HUT RI Ke-78 di Desa Sukamaju akan dapat berjalan sukses dan memberikan manfaat bagi seluruh warga masyarakat. Panitia PHBN Desa Sukamaju akan berupaya semaksimal mungkin untuk menyelenggarakan rangkaian kegiatan yang beragam dan bermanfaat untuk seluruh warga desa. Semoga acara peringatan HUT RI Ke-78 ini dapat mempererat rasa persatuan dan kesatuan serta semangat cinta tanah air di tengah-tengah masyarakat Desa Sukamaju. (Sumber: Desa Sukamaju Informasi)

    Polres Sukabumi Polda Jabar.

    polres sukabumi polda jabar
    Aa Ruslan Sutisna

    Aa Ruslan Sutisna

    Artikel Sebelumnya

    Keseruan Balap Engkreg Polsek Lengkong Polres...

    Artikel Berikutnya

    Hadir Ditengah Masyarakat Polsek Nyalindung...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Pergerakan Masyarakat saat Libur Nataru Diprediksi Capai 110 Juta Orang, Polri Siapkan Strategi Lalu Lintas
    Polri Evakuasi Ibu & Bayi yang Terjebak Banjir Bandang di Sukabumi
    Irwasum Polri Instruksikan Jajaran Pertahankan Opini WTP 12 tahun Berturut-turut
    Kapolsek Parungkuda Bersama Muspika Evakuasi Pohon Tumbang di Jalan Raya Siliwangi

    Ikuti Kami